Semangat Siap Bertanding, Antusiasme Para Atlet Disabilitas Membuat Paspor!

KompasTV 2020-02-28

Views 1

JAKARTA, KOMPAS.TV - Siap mengharumkan nama Indonesia di Swedia, pada Juli mendatang.

10 atlet disabilitas intelektual mengurus sejumlah persyaratan.

Salah satunya paspor.

Untuk mereka, kantor imigrasi memberikan layanan khusus, yang memudahkan pengurusan paspor.

Menunggu antrean, adalah salah satu proses yang harus dilewati bila ingin membuat paspor.

Namun tidak bagi mereka, para atlet disabilitas intelektual yang akan mengikuti salah satu kompetisi sepak bola disabilitas terbesar di dunia, turnamen Gothia Special Olympic Trophy 2020 di Swedia 12 - 16 Juli nanti.

Semangat siap tanding, para atlet Special Olympics Indonesia, atau SOINA memulai langkah awal dengan mengurus paspor di Kantor Imigrasi Jakarta Selatan.

10 atlet disabilitas yang berusia rata-rata 17 dan 18 tahun ini, sudah membawa berkas persyaratan yang dibutuhkan untuk pembuatan paspor.

Antusiasme tergambar dari wajah wajah mereka.

Karena selain baru pertama kali membuat paspor, mereka pun tak sabar akan melakukan perjalanan ke luar negeri pertama kali.

Pelayanan untuk para atlet disabilitas intelektual dilayani di 2 counter khusus yang berbeda dengan counter pelayanan masyarakat lain.

Tidak hanya melayani atlet disabilitas, pelayanan masyarakat disabilitas sebenarnya sudah berlangsung selama sekitar 3 tahun belakangan di kantor imigrasi jakarta selatan.

Sehingga, tidak ada persiapan khusus untuk melayani pembuatan paspor atlet disabilitas intelektual.

Share This Video


Download

  
Report form