NIAS UTARA, KOMPAS.TV - Sebanyak 500 paket bahan pokok diberikan Kapolda Sumatera Utara melalui Kapolres Nias Akbp Wawan Iriawan, kepada korban banjir di Kabupaten Nias Utara.
Penyaluran bahan pokok disebar ke dua titik posko pengungsian, yaitu di Kecamatan Sitolu Ori dan Kecamatan Lahewa Timur.
Selain bantuan paket bahan pokok, masker dan obat-obatan juga diberikan untuk warga.
Bahkan sejumlah personel kepolisian juga dikerahkan untuk membantu warga membersihkan puing-puing kerusakan akibat banjir.
Sebelas kecamatan di Kabupaten Nias Utara yang terendam banjir akibat meluapnya sungai karena curah hujan yang tinggi mengakibatkan akses jalan putus dan permukiman warga terendam.
Berdasarkan dari Data Badan Penanggulangan Bencana Daerah, BPBD Kabupaten Nias Utara, ada 1.600 kepala keluarga terdampak banjir.
Bahkan satu puskesmas, satu rumah ibadah dan tujuh unit sekolah ikut terendam banjir.