Sungai Meluap, Ratusan Rumah di Kabupaten Brebes Diterjang Banjir

KompasTV 2022-02-26

Views 259

BREBES, KOMPAS.TV - Hujan deras yang mengguyur wilayah selatan Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, sejak Sabtu (27/02) siang menyebabkan banjir bandang di sejumlah sungai. ratusan rumah di bantaran sungai tergenang banjir pada Sabtu petang.

Banjir bandang yang melanda Sungai Keruh dan Sungai Erang di Kecamatan Bumiayu, Kabupaten Brebes terjadi pada Sabtu sore.

Baca Juga Disdukcapil Bantu Korban Banjir di Sukabumi Urus Dokumen Penting di https://www.kompas.tv/article/265119/disdukcapil-bantu-korban-banjir-di-sukabumi-urus-dokumen-penting

Luapan Sungai Erang menggenangi ratusan rumah di Desa Kalierang, Kecamatan Bumiayu.

Hingga Sabtu petang, genangan banjir disertai lumpur setinggi 25 hingga 50 sentimeter masuk ke permukiman warga.

Baca Juga Animal Rescue PMI Kota Sukabumi Selamatkan Kucing Liar yang Terdampak Banjir di https://www.kompas.tv/article/265106/animal-rescue-pmi-kota-sukabumi-selamatkan-kucing-liar-yang-terdampak-banjir

Warga pun mulai membersihkan rumah mereka setalah kondisi air mulai surut, banjir menyisakan genangan lumpur dan sampah.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/265449/sungai-meluap-ratusan-rumah-di-kabupaten-brebes-diterjang-banjir

Share This Video


Download

  
Report form