Living World Gelar Festival Lampion Terbesar se-Indonesia

VIVA.co.id 2023-01-23

Views 1.5K

VIVA – Pusat perbelanjaan Living World gelar festival lampion terbesar se-Indonesia bertajuk “The Biggest Lantern Festival in Indonesia” di Mal Living World Alam Sutera mulai 17 Januari 2023. Penyelenggaraan festival lampion ini diapresiasi oleh Sandiaga Uno, selaku Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dalam kata sambutannya melalui tayangan video.



Di momen opening ceremony festival lampion tersebut, turut menyajikan atraksi barongsai yang selalu memeriahkan tahun baru Imlek atau Lunar New Year.



Lebih dari 880 lampion unik berukuran besar dipamerkan di area outdoor mal selama penyelenggaraan festival dan dapat dinikmati secara gratis oleh para pengunjung. (RP-DRP-MI)


Share This Video


Download

  
Report form