Diduga Sopir Mengantuk, Taksi Tabrak Pembatas Jalan Bus Transjakarta di Jaksel

KompasTV 2023-12-19

Views 23

KEBAYORAN BARU, KOMPAS.TV - Diduga sopir berkendara dalam kondisi mengantuk, taksi menabrak beton pembatas jalur bus transjakarta, di ruas jalan Sisingamaraja, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (19/12/2023) dini hari.

Sopir mengalami syok usai terjadi kecelakaan.

Mobil yang dikemudikannya ringsek pada bagian depan dan melintang di tengah jalan.

Tak hanya melintang, roda ban depan taksi sebelah kanan pun patah dan kaca bagian depan retak hingga nyaris pecah akibat kencangnya hantaman.

Selanjutnya, kasus kecelakaan ini kini ditangani Unit Laka Lantas dari Polda Metro Jaya.

Baca Juga Aksi Tawuran Remaja Kembali Terjadi di Setiabudi Jaksel, Warga Harap Patroli Polisi Digencarkan di https://www.kompas.tv/video/470156/aksi-tawuran-remaja-kembali-terjadi-di-setiabudi-jaksel-warga-harap-patroli-polisi-digencarkan



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/470157/diduga-sopir-mengantuk-taksi-tabrak-pembatas-jalan-bus-transjakarta-di-jaksel

Share This Video


Download

  
Report form