MALANG, KOMPAS.TV - Raut wajah bahagia terlihat dari para umat Katolik yang berangkat Rabu (04/09/2024) sore dari Paroki Katedral Ijen Malang.
Mereka masih tak menyangka terpilih mengikuti Misa Kudus bersama Paus Fransiskus di GBK Jakarta, Kamis (05/09/2024).
Ima (71) salah satunya. Meski tak lagi muda, namun ia semangat mengikuti Misa meski harus menempuh perjalanan panjang.
"Senang sekali bisa berangkat, daftarnya sejak dua bulan lalu" Katanya.
Panitia rombongan Heribertus Heru bilang, sebelumnya rombongan telah diberi arahan serta diminta untuk menjaga kesehatan diri masing-masing.
"Kami undang mereka kami berikan semacam arahan atau briefing, bagaimana situasi disana. Area Keuskupan Malang kurang lebih kami dapat kuota sekitar 1.100 orang" Katanya.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/536192/ribuan-umat-katolik-keuskupan-malang-berangkat-ke-gbk-untuk-ikuti-misa-kudus