JAKARTA, KOMPAS.TV - Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, berjanji akan belajar bahasa Indonesia, usai diresmikan sebagai pelatih skuad Garuda.
Semua diawali kata 'Terima Kasih'. Ke depan, dia berjanji akan menguasai lebih banyak kata lagi.
"Saya akan melakukan yang terbaik untuk belajar bahasa Indonesia, dan mengimplementasikannya saat saya bekerja nanti," kata Patrick Kluivert, Minggu (12/1/2025).
Kluivert resmi diumumkan oleh PSSI menjadi pelatih baru Timnas Indonesia pada Rabu (8/1/2025) atau dua hari setelah pengumuman pemecatan Shin Tae-yong.
Baca Juga Momen Perdana Pelatih Baru Timnas Indonesia Patrick Kluivert Lihat Stadion GBK di https://www.kompas.tv/olahraga/566640/momen-perdana-pelatih-baru-timnas-indonesia-patrick-kluivert-lihat-stadion-gbk
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/olahraga/566644/janji-patrick-kluivert-belajar-bahasa-indonesia-usai-jadi-pelatih-timnas-indonesia